BPJS Ketenagakerjaan dan Eka Hospital Permata Hijau Latih Komunitas Ojol Tangani Kecelakaan Lalu Lintas


Jakarta Barat, jakwarta.com | Sebagai bentuk kepedulian terhadap para pengemudi ojek online (ojol), BPJS Ketenagakerjaan bekerja sama dengan Eka Hospital Permata Hijau menggelar kegiatan sosialisasi dan pelatihan penanganan kecelakaan lalu lintas (laka lantas) serta pembiayaan kesehatan bagi korban kecelakaan, pada Rabu (15/10/2025).

Kegiatan berlangsung di lobi Eka Hospital Permata Hijau, Jalan Raya Kebayoran Lama No. 64, RT 6/8, Sukabumi Selatan, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Hadir sebagai narasumber Fahmi Firmansyah, Account Representative Bidang Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Grogol, dan dr. Zeska, Dokter Umum Eka Hospital Permata Hijau. Acara juga diikuti oleh sejumlah komunitas pengemudi ojek online seperti URC Gojek DKI Jakarta, Shopee Maximal, TRC Shopee, serta perwakilan komunitas ojol lainnya.

Edukasi Kepesertaan dan Simulasi Penanganan Laka Lantas

Dalam sesi pertama, para peserta mendapatkan pemaparan mengenai program kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan beserta berbagai manfaat perlindungan sosial yang dapat diperoleh oleh para pengemudi ojek online. Sosialisasi ini dilanjutkan dengan sesi tanya jawab interaktif yang berlangsung hangat dan penuh antusiasme.

Pada sesi kedua, dr. Zeska memberikan pelatihan praktis mengenai langkah-langkah penanganan pertama saat terjadi kecelakaan lalu lintas. Para peserta diajak memahami prosedur dasar pertolongan serta pentingnya penanganan cepat untuk meminimalkan risiko cedera lebih lanjut.

“Kami ingin agar para pengemudi ojol memiliki pemahaman dasar dalam menghadapi situasi darurat di jalan. Dengan bekal ini, mereka bisa menolong diri sendiri maupun rekan kerja jika terjadi kecelakaan,” ujar dr. Zeska.

Kegiatan ini dipandu oleh Gin Gin dan Nelsi Allviana dari tim marketing Eka Hospital Permata Hijau. Acara berlangsung lancar, interaktif, dan penuh semangat kolaborasi antara rumah sakit, BPJS Ketenagakerjaan, dan komunitas pengemudi ojek online.

“Pelatihan ini sangat bermanfaat. Kami jadi lebih paham soal manfaat BPJS Ketenagakerjaan dan tahu cara menolong korban kecelakaan dengan benar,” ungkap salah satu peserta dari Komunitas TRC Shopee.

Dengan kegiatan ini, BPJS Ketenagakerjaan dan Eka Hospital Permata Hijau berharap semakin banyak mitra pengemudi yang sadar akan pentingnya perlindungan sosial dan kemampuan penanganan dini saat menghadapi kecelakaan di jalan.

Reporter: Supriyadi

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url

Live Tv