Satpol PP Jakarta Barat Perkuat Kolaborasi dengan Masyarakat Melalui Peningkatan Kapasitas Peduli Trantibum
Jakarta Barat, jakwarta.com | Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Administrasi Jakarta Barat menggelar acara Peningkatan Kapasitas Masyarakat Peduli Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantibum) di Hotel Samala, Cengkareng Barat, pada Rabu (11/9/2024). Acara ini bertujuan untuk memperkuat peran masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan mereka.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekretaris Satpol PP Provinsi DKI Jakarta, Santoso, yang mewakili Kepala Satpol PP Provinsi, H. Agus Irwanto selaku Kepala Satpol PP Jakarta Barat, serta berbagai unsur masyarakat yang tergabung dalam Masyarakat Peduli Trantibum (MPT), seperti FKDM, Jumantik, dan Karang Taruna.
Dalam sambutannya, H. Agus Irwanto menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan dan kerja sama masyarakat selama ini dalam menjaga ketertiban di wilayah Jakarta Barat. "Kami mengapresiasi sinergi antara Satpol PP dan MPT yang selalu aktif menjaga kenyamanan dan ketertiban lingkungan," ujar Agus.
Acara dibuka oleh Santoso, yang menyampaikan salam hormat dari Kepala Satpol PP Provinsi DKI Jakarta. Ia menegaskan pentingnya peran MPT sebagai mitra strategis Satpol PP dalam menciptakan kota yang aman dan nyaman. "MPT adalah garda depan dalam membantu Satpol PP menciptakan ketertiban umum. Diharapkan, dengan peningkatan kapasitas ini, MPT dapat lebih aktif dan berperan sebagai agen perubahan di masyarakat," jelas Santoso.
Sebanyak 100 peserta yang hadir dalam acara ini mengikuti berbagai sesi pembekalan untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam mendukung tugas-tugas Satpol PP. Santoso menutup sambutannya dengan seruan semangat, “Satpol PP Praja Berwibawa, Sukses Jakarta untuk Indonesia.”
Acara ini diharapkan dapat semakin memperkuat kolaborasi antara Satpol PP dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang tertib, aman, dan nyaman, sesuai dengan harapan seluruh warga Jakarta. (Red)